Selasa, 24 Januari 2012

Profile Imam Zuhdi


Nama Lengkap : H. Imam Zuhdi
Tempat/Tanggal lahir : Kediri, 26 Juli 1966
Alamat Rumah : Jl. Kajang No. 51 RT/RW/ Mojorejo Batu
Nama Istri : Hj. Asiyah Amin
Nama Anak : Ayu Nazirah Rahmadiyanti
Nama Ayah : H. Mursaid
Nama Ibu : Hj. Suhdiyah

Pendidikan Formal :
SDN Jambu II Pagu, Kediri
SMPN Pare, Kediri
SMAN I Pare, Kediri
IAIN Sunan Ampel Malang, lulus tahun 1990
Sarjana (S-1) Fakultas Tarbiyah, Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris

Pendidikan Non Formal:
  1. Madrasah Diniyah “Matholiul Anwar” Dusun Semanding Desa Jambu Kec. Pagu, Kediri, Tahun 1979
  2. Madrasah Tsanawiyah “Matholiul Anwar” Dusun Semanding desa Jambu Kec, Pagu, Kediri tahun 1979
  3. Kursus Bahasa Inggris di “BEC” Singgahan Pare – Kediri, tahun 1985
  4. Kursus Menjahit, tahun 1985
  5. Training TKI di Yogyakarta, tahun 1986
  6. Training Jurnalistik di Malang, tahun 1986
  7. Training Salesmanship di Jakarta, tahun 1987
  8. Training Asuransi Jaminan 1962 di Malang, tahun 1988
  9. Training Marketing Skills di Malang, tahun 1988
  10. Training Leadership Skills di Surabaya, tahun 1989
  11. Training Resources Upgrading in Three Days di Kuala Lumpur, tahun 1989
  12. Training “how to Make Public Commit di Jakarta, tahun 1990
  13. Training One –Touch Marketing di Jakarta, tahun 1991
  14. Training Leadership and Resources Management di Jakarta, tahun 1992
  15. Training Inserted YES in Journalism di Jakarta, tahun 1993
  16. Training Easy Rich with Rice di Jakarta, tahun 1994
  17. Online Student in Success University California, USA, tahun 1995 – 1999
  18. Training Motivasi “Financial Revolution”, Tung Desem Waringin di Bogor, tahun 2007
  19. Training ESQ Eksekutif 67 di Jakarta, tahun 2008
  20. Training Hypno-Teraphy Adem Ati di Malang, tahun 2008
Pengalaman Organisasi :
  1. Ketua Osis SMA Muhammadiyah I Pare Kediri Periode 1984 – 1985
  2. Ketua Bidang Senat Mahasiswa IAIN Sunan Ampel Periode 1988 – 1990
  3. Pemimpin Redaksi Tabloid INOVASI, terbitan IAIN Sunan Ampel Malang Periode 1988 – 1989
  4. Pengurus HMI FT. IAIN (Sekaran UIN Malang) Periode 1987 – 1989
  5. Pemimpin Umum Tabloid INOVASI, terbitan IAIN Sunan Ampel Malang periode 1989 – 1990
  6. Ketua HIMAJAYA (Himpunan Mahasiswa Jaya Baya) Kediri Periode 1989 – 1994
  7. Bendahara Nasional Paguyuban Warga Bawean Periode 2007 – Sekarang
  8. Ketua Harian KONI Kabupaten Malang periode 2008 – 2012
  9. Ketum POSSI (persatuan Olahraga selam seluruh Indonesia) Kab. Malang periode 2009 – 2013
  10. Ketum PTMSI (persatua Tenis Meja Seluruh Indonesia) Kab. Malang Periode 2009-2013
  11. Ketum DPP JKR (jarring Kerja Rakyat) LIRA, LSM Tingkat Nasional periode 2009 – Sekarang
  12. Ketum APSINDO (Asosiasi Pengusaha Sektor Informal Indonesia) Malang Raya periode 2009 – Sekarang
  13. Ketum KOPATNAS (Koperasi Aliansi Tani Nasional) Malang Raya periode 2007 – Sekarang
  14. Wakil Ketua LSP TLRT Indonesia Tingkat Nasional Periode 2009 – Sekarang
  15. Wakil Ketua Indonesia BISA DPD Jatim Periode 2009 – 2014
  16. Ketua Komisi 3 LCKI (Lembaga Cegah Kejahatan Indonesia) DPW Jatim Periode 2009 – sekarang
  17. Wakil Ketua MPI (Majelis Pemuda Indonesia) / Penasihat KNPI Kab. Malang periode 2008 – Sekarang
  18. Koordinator Presiden Center Malang Raya periode 2009 – sekarang
  19. Pengurus DPW Asosiasi Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Jatim periode 2009 – Sekarang
  20. Ketua GPS (Gerakan Pro SBY) Batu periode 2009 – Sekarang
  21. Salah satu pendiri Teater K2 IAIN (Sekarang UIN) Malang.
  22. Koordinator G-9 (Group 9 PJTKI) Jawa Timur Periode 2008 – sekarang
  23. Penasehat P3KM (Persatuan Pedagang Pasar Kabupaten Malang) Kab. Malang periode 2009 – sekarang
  24. Penasihat / Pembina IMPP (Ikatan Mahasiswa Peduli Pendidikan) Malang Raya 2007- sekarang.
  25. Memiliki 51 Orang anak asuh usia SD/SMP
  26. Memiliki 67 orang Siswa Berprestasi dari berbagai SMK di Kab. Malang
  27. Alumni ESQ Se-Angkatan Bpk. Adiyaksa Daud, Angkatan 67 Eksekutif
  28. Murid dari Tung Desem Waringin (Trainer Terkenal Se-Asia)
  29. Wartawan Senior Tabloid Aktualitas Tingkat Nasional
  30. Trainer Motivasi (Motivator) di beberapa tempat dan instansi
  31. Penulis Buku “TKI Penyumbang Devisa, Mencerdaskan Bangsa”

MOTIVASI SUKSES OLAHRAGAWAN

Sehebat apapun talentanya, tidak akan pernah mampu menggantikan ketekunan. Untuk sukses di bidang olahraga, diperlukan ketekunan secara konsisten sementara talenta hanyalah sebagai formula pembuka saja. Inilah pola pikir yang harus dimiliki para atlit jika ingin meraih kesuksesan. Karena apa yang dipikirkan itulah yang dilakukan.
Untuk membangun pola pikir dan sikap tersebut diatas, diperlukan pembiasaan diri dari setiap atlit yang ingin sukses di bidang keatlitannya. Dan sejatinya, kesulitan itu hanyalah saat memulai saja. Seperti kalimat motivatif yang berbunyi, “In the first we make habits, in the last habits make us. Atau pada awalnya kita membentuk kebiasaan-2, pada akhirnya kebiasaan-2 itulah yang membentuk kita.”
Oleh karena itu, pembinaan atlit yang juga patut dipertimbangkan dan dianggarkan adalah tidak sekedar pembinaan secara fisik tapi juga pembinaan secara non-fisik, seperti pelatihan2 motivasi secara berkala bagi para atlit. Dengan pembinaan model ini, diharapkan para atlit akan memiliki pola pikir yang benar dan motivatif sehingga dampaknya kemudian para atlit akan dengan sendirinya memiliki pola sikap yang benar menuju kesuksesannya di bidang olahraga. Pendeknya, para atlit akan memiliki SIKAP MENTAL JUARA.
Meski belum sesering mungkin, KONI Kab. Malang telah melakukan training motivasi ini dan dampaknya bisa kita lihat pada hasil perolehan medali pada ajang PORPROV 2009 di Kota Malang. Kontingen Kab. Malang berhasil memposisikan dirinya sebagai Juara Umum ke-5, setelah kontingen Kota Kediri yang menduduki peringkat ke-4. Prestasi ini patut dan layak diapresiasi mengingat selama ini Kontingen Kab. Malang belum pernah menduduki peringkat 5 besar dalam ajang PORPROV dua tahunan ini.
Keberhasilan Kontingen Kab. Malang dalam ajang PORPROV 2009 dilengkapi dengan keberhasilan PERSEKAM Metro FC, klub sepakbola kebanggaan Masyarakat Kab. Malang mampu memposisikan dirinya sebagai Juara Nasional di Divisi Satu.
Ada satu pembeda yang sangat menonjol dari seorang olahragawan yang sukses dengan yang gagal. Pembeda itu terletak pada HASRAT YANG KUAT DALAM DIRINYA. Untuk mempertahankan keberhasilan yang sudah dicapai dan mampu meningkatkan prestasi dunia olahraga Kab. Malang, maka pembinaan secara non-fisik seperti training motivasi layak digalakkan dan menjadi agenda rutin kegiatan KONI Kab. Malang.
Dengan pribadi olahragawan yang motivatif, mereka akan dengan sendirinya mampu mengkondisikan dirinya sebagai olahragawan yang pantas meraih juara dan mampu memantaskan dirinya sebagai olahragawan yang sukses.
Suprapto, Sanga Juara Nasional Golf yang dimiliki Kabupaten Malang patut dijadikan contoh bagaimana dia mampu menjadi juara nasional padahal dia hanya seorang kedy golf pada awalnya. Yang pasti kuncinya adalah terletak pada HASRAT YANG KUAT DALAM DIRINYA untuk menjadi Sang Juara.
Qua Vadis KONI Kab. Malang. Salam Dahsyat dan Sukses Luar Biasa. Semoga ajang PORKAB Kali ini mampu melahirkan atlit2 potensial untuk diproyeksikan pada PORPROV 2011 di Kota Kediri.

Mengapa Yang Kaya Semakin Kaya?

Kenapa orang kaya semakin kaya, kelas menengah bergumul terus, dan yang miskin bablas miskin.
Kenapa orang kaya semakin kaya, karena begitu orang kaya penghasilannya bertambah besar maka gaya hidupnya sementara tetap (menunda kesenangan). Penghasilan yang lebih ini diinvestasikan kedalam asset (beli saham yang menghasilkan deviden, rumah kost kost-an, ruko yang dikontrakkan, Mall yang disewakan, sarang walet, usaha-usaha yang menghasilkan, dll). Sedemikian sehingga penghasilan mereka bertambah besar. Dan ketika penghasilan mereka bertambah besar lagi, mereka investasikan lagi ke dalam asset tersebut diatas, sehingga semakin kaya dan semakin kaya lagi.
Kenapa orang menengah bergumul terus secara financial? Ketika orang menengah penghasilannya bertambah besar maka dia mencicil rumah yang lebih besar, mobil yang lebih besar, handphone yang lebih canggih, komputer yang lebih modern, televisi yang lebih besar, audio yang lebih canggih dan banyak sekali uang untuk kewajiban sehingga masuk kedalam pengeluaran. Orang menengah ini bisa memiliki rumah yang besar, mobil yang besar tapi tidak mempunyai uang yang bekerja untuk dia. Dan seumur hidupnya menjadi budak uang karena membayar cicilan semakin besar seumur hidupnya.

Kenapa orang miskin bablas miskin ?
Orang miskin tidak perduli seberapa besar pun penghasilannya semua akan masuk ke pengeluaran.
Contoh :
Orang miskin begitu penghasilannya bertambah besar mereka beli TV yang besar, beli jamnya yang mahal, beli hp yang lebih baru, beli baju mahal, makan di restoran mewah, ikut keanggotaan fitness, ikut asuransi yang tidak perlu, dll.
Silahkan dijawab dengan kejujuran masing-masing dibawah ini :
 Bila penghasilan Anda bertambah besar, Anda belikan apa? Hal-hal yang menghasilkan uang lagi atau hal-hal yang menghabiskan uang. Silahkan dijawab, Anda yang tahu termasuk golongan manakan Anda?

Apakah Alasan dan Tujuan Hidup Di Dunia ?

Tujuan hidup di dunia bagi setiap orang berbeda. Ketika kita bertanya kepada kebanyakan orang, apakah mereka ingin kaya dan merdeka secara finansial? Mereka akan mengatakan “Ya”. Tetapi ketika mereka harus menghadapi kenyataan, jalan yang tampaknya terlalu panjang, terlalu banyak bukit untuk didaki, terlalu banyak kerikil, dan untuk itu akan banyak orang yang menyerah.

Supaya orang kuat menjalani jalan yang panjang, berbukit dan berkerikil, orang membutuhkan alasan dan tujuan yang kuat.

Sebagai contoh, Sir Edmund Hillary, pendaki Mount Everest yang pertama. Ketika Sir Edmund Hillary ditanya,”kenapa anda mendaki gunung everest dengan mempertaruhkan nyawa anda? Apakah jika ditanya seperti ini, Sir Edmund akan menjawab seperti ini,”Tidak tahu ya.., saya cuma jalan-jalan pagi dengan anjing saya, kemudian saya melihat ada gunung, kemudian naik keatas, dan kemudian saya turun, eh..ternyata semua orang mengatakan,”Oh..kamu hebat..kamu hebat.” Apakah seperti itu? Sudah pasti bukan. Sir Edmund Hillary mempunyai alasan yang sangat kuat sedemikian sehingga tujuan sebagai orang pertama yang mampu mendaki mount everest menjadi obsesi. Ketika dia tidur dia bermimpi Mount Everest, ketika bangun dan membuka jendela dia lihat Mount Everest, ketika makan dia teringat Mount Everest, bahkan ketika ke toilet pun dia lihat Mount Everest.

Demikian juga Juara Olympiade Sprinter 100m Carl Lewis, ketika ditanya kenapa kamu juara? Apakah dia menjawab “Tidak tahu ya, saya lagi lari-lari, Eh.. tahu-tahu juara”

PIkirkan dan tulislah alasan-alasan anda untuk menjadi sukses. Apakah alasan anda sangat kuat?

TDW Mastery - Pensiun Muda Melalui Bisnis

Pensiun muda, yang penting dalam bisnis dan anda ingin pensiun muda. Model bisnis ini yang dikatakan Roberrt Kiyosaki, bukan berapa banyak. Tetapi yang penting seberapa cepat. Contohnya sewaktu saya ngajar di Jepang untuk nasabah City Goal, yang punya 1.000.000 US keatas tabungannya lalu di bayari oleh City Bank dan Robert Kiyosaki ngajar disana. Ada dua ratus orang waktu itu yang organiser nya. Tanya nanti si Robert Kiyosaki.

Mau ngajar apa? Itu yang di ajar sudah kaya – kaya benar, salah satu yang di ajar dia ngomong gini, anda seneng mana punya penghasilan 100.000 US atau 10.000 US? kalau bisa dua – duanya, itu sudah ikut seminar saya. Tetapi begini ketika mereka ngomong Robert saya pilih 100.000 US, “you not get the idea” pantesan kamu miskin! 1.000.000 US di anggap miskin. Robert Kiyosaki keras sekali kalau mengajar terkadang bentak orang. pantesan kamu malas dan pantesan uang kamu di taruh di City Bank. Bunganya 0,1 persen tidak di kasih bunga juga mau, celaka besok tidak mau nabung lagi. Kamu ini bukan berapa besar, tapi seberapa cepat.

Percuma kalau kamu punya duit 100.000 US, dapetnya 50 tahun. Lebih baik 10.000 US permenit, anda selalu tanya berapa cepat kita bisa menghasilkan, dan bisa sampai lebih cepat anda baru bisa pensiun! Kalau anda tidak waspada tentang waktu anda tidak bisa sukses.

Action Plan :
1. Umur berapa Anda ingin pensiun?
2. Bagaimana Model bisnis Anda?
3. Seberapa cepat?

Demikian dari Saya, Jika Anda ingin mendapatkan informasi lebih banyak lagi, Anda bisa mendapatkannya secara Gratis sebuah eBook TDW University – Business Session karya mentor Saya Tung Desem Waringin sebuah panduan untuk meningkatkan kekayaan Anda. Segera klik TDW Mastery,

Anda bisa mendapatkannya di sini :

http://tdwmastery.com/bm/?id=5298
Salam Dahsyat & Sukses Ruaarrr Biasa
H. Imam Zuhdi 

Agenda Kerja

Agenda Kerja :
  1. Membangkitkan peran partisipasi aktif masyarakat dalam proses pembangunan mulai dari tahapan perencanaa, pelaksanaan dan pengawasan
  2. Mengelola pemerintahan yang kreatif, inovatif, partisipatis, bersih dan berwibawa.
  3. Mengelola potensi-potensi produk rakyat menjadi unsur pengembangan kemandirian ekonomi rakyat
  4. Mengoptimalkan iklim investasi guna peningkatan kesejahteraan rakyat
  5. Merevitalisasi etos kerja aparatur birokrasi guna mengoptimalkan efektivitas dan efisiensi proses pelayanan publik berbasis pelayanan M2CA2 (mudah, murah, cepat, aman, dan amanah)
  6. Penataan ruang wilayah kabupaten secara menyeluruh dengan mempertimbangkan keseimbangan ekosistem, peningkatan kesejahteraan ekonomi rakyat, dan penyebaran aktiv itas yang lebih proporsional dan profesional.
  7. Mendorong adanya perda perlindungan produk-produk rakyat
  8. eningkatan pelayanan masyarakat yang lebih terjangkau
  9. Pemberian jaminan sosial lewat subsidi pendidikan dan kesehatan
  10. Pemberian jaminan sosial lewat subsidi pendidikan dan kesehatan
  11. Meningkatkan fasilitas bagi berkembangnya daya kreatif kesenian rakyat
  12. Mengembangkan potensi-potensi periwisata
  13. Penganggaran dana stimulus bagi peningkatan produk-produk pertanian dan nelayan
  14. Penganggaran dana pembinaan pemuda dan olahraga secara proporsional bagi peningkatan prestasi dan prestise pemuda dan olahraga kabupaten malang

Panca Program Imam Zuhdi

Panca Program H. Imam Zuhdi Wakil Bupati Malang 2010-2015

Panca program untuk masyarakat Kabupaten Malang :
  1. Mewujudkan tatanan kehidupan masyarkat yang lebih berdaulat dibidang : (Pendidikan Kesehatan, Pelayanan publik, Hukum, Politik, Budaya, Ketenagakerjaa)
  2. Mewujudkan kemandirian ekonomi rakyat dengan memotivasi dan mengoptimalkan potensi-potensi ekonomi rakyat berbasis pada ketersediaan sumber daya alam dan sumber daya manusia yang ada, secara proporsional dan profesional.
  3. Mewujudkan karakter rakyat yang berkepribadian sesuai dengan perkembangan nilai-nilai budaya dan agama, sehingga integritas pribadi terbentuk.
  4. Mewujudkan tata kehidupan masyarakat yang lebih demokratis dan penuh toleransi pada keberagamaan yang ada.
  5. Mewujudkan dan mendorong aplikasi dan realisasi program-program nasional untuk daerah, seperti : BLT, PNPM, BKM (badan keswadayaan masyarakat), P2KP, ROMPI (rumah olah mental pemuda indonesia), BOS, BOSDA (bantuan operasional sekolah daerah) da lain-lain.

Gabung di Group Facebook Imam Zuhdi

Bagi anda yang bersimpati, mendukung, atau bisa juga sekedar berbagi terkait pencalonan saya menjadi Wakil Bupati Malang. Anda bisa bergabung dan menyalurkan dukungan Anda melalui Group Facebook Imam Zuhdi.


Group ini sebenarnya dibuat oleh seorang sahabat, yang kemudian mendapatkan dukungan hampir ribuan, oleh karenanya siapapun anda yang ingin gabung diharapkan dapat memberi masukan dan mungkin harapan tentang nasib Kabupaten Malang selamat 5 tahun ke depan. Untuk itu silahkan kunjungi alamat groups facebook dengan mengklik gambar facebook berikut :


atau bisa juga mengklik logo facebook yang ada di kanan atas dari blog ini.

Semoga dukungan dan komentar anda di facebook dapat memudahkan kami melangkah. Amin

Imam Zuhdi, calon pertama yang punya situs online

Inilah calon pertama dari banyaknya kandidat yang ingin menduduki posisi sebagai Calon BUpati dan Calon Wakil Bupati Kabupaten Malang yang memiliki Website / Blog atau sebuah situs online. Imam Zuhdi satu langkah lebih maju dari para pesaingnya dengan lebih dulu memiliki sebuah situs beralamatman www.imamzuhdi.com.

Meskipun baru saja dirilis sekitar beberapa 2 hari yang lalu, di situs tersebut sudah disediakan informasi yang cukup tentang sosok Imam Zuhdi. Ada Profile, VIsi dan Misi, Program, Agenda Kerja, Kegiatan-kegiatan dan juga disediakan beberapa link ke situs jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter.
Di blognya terlihat jelas, Imam Zuhdi sepertinya ingin mentargetkan menjadi Calon Wakil Bupati Malang periode 2010-205.
Bila anda termasuk orang yang peduli dengan Malang dan ingin melihat lebih jauh tentang sosok H. Imam Zuhdi, silahkan kunjungi situsnya. (pm)

Partisipasi di acara "SAVE AREMA"


H. Imam Zuhdi yang juga merupakan Ketua Harian KONI Kabupaten Malang menghadiri acara SAVE AREMA Bertempat di halaman Kantor dan Sekretariat PT Arema Indonesia, di Jalan Sultan Agung 9, Kota Malang, Kamis (07/01/10) malam. Acara yang digelar manajemen Arema atas prakarsa Jurnalis Malang itu, dijubeli ribuan Aremania.
Dengan tema Save Arema, inti acara itu adalah melakukan penggalangan dana dan lelang beberapa merchandaiseArema seperti, Poster, Kostum pemain, Bola, Tanda Tangan Pemain, serta CD Kompilasi gol-gol penting Arema saat memuncaki klasmen sementara dalam Indonesia Super League musim 2009-2010 ini.
Acara yang dihadiri seluruh skuad Arema dan pelatih, manajemen, yayasan dan pengurus Arema Indonesia, malam lelang itu juga dihadiri beberapa perwakilan Aremania dari Kalimantan dan juga tokoh-tokoh bola Malang Raya.
Tidak lupa dalam kesempatan tersebut, bapak Imam zuhdi juga berpartisipasi dalam lelang kaos pemain AREMA. Pada waktu itu beliau juga bilang akan mengusahakan membantu tim AREMA dengan cara membawa rekening resmi AREMA ke jaringan luar negerinya dengan harapan banyak kolega di luar negeri yang juga akan mau membantu tim AREMA.

Doa Bersama Memperingati 40 Hari Wafatnya Gus Dur

Beberapa hari yang lalu bertempat di Masjid Jami’ Kepanjen Kabupaten Malang, H. Imam Zuhdi turut hadir pada acara doa bersama memperingati 40 hari wafatnya Gus Dur yang diadakan oleh NU Kabupaten Malang. Tampak hadir dalam acara doa bersama tersebut adalah para ulama dan kyai besar di Kabupaten Malang, Ansor, IPNU Kabupaten Malang dll. Acara yang diadakan setelah sholat maghrib tersebut juga dihadiri oleh ribuan jama’ah dan warga masyarakat khususnya warga Kabupaten Malang. Doa bersama tersebut juga disertai dengan pawai obor oleh para anggota IPNU dan IPPNU Kabupaten Malang.
Dalam kesempatan tersebut H. Imam Zuhdi juga sempat memberikan komentar bahwa sosok Gus Dur memang selama ini juga menjadi tokoh yang beliau kagumi dan banyak inspirasi pemikiran dari Imam Zuhdi yang lahir dari gaya-gaya Gus Dur. Satu hal yang tidak kalah pentiingnya adalah dengan wafatnya Gus Dur juga menjadi pelajaran penting bagi masyarakat tentang perlunya pluralisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Semoga Gus Dur juga bisa segera dikukuhkan sebagai salah satu pahlawan nasional mengingat jasa-jasa beliau yang sangat besar pada bangsa ini.

Set Sekali, Profit Berkali-kali Tiada Henti..

Pertama-tama Saya ucapkan Selamat sudah Sampai pada halaman ini. HAri ini akan menjadi sejarah buat anda yang akan memulai dan telah memulai bisnis online.

Ada beberapa Keluhan dari berbagai kawan-kawan yang telah mencoba bisnis online:

  • Sudah diajari lewat E-book tapi sulit dipahami,2. Tidak segera action karena terlalu banyak langkah yang harus di ikuti,
  • Sudah Iklan habis Jutaan uang kok masih tidak masuk–masuk kantong. Musuhan kali sama kantong kita,
  • Sudah ikut bisnis online dan statistiknya tinggi, tapi kok tetap tidak ada Penjualan ?? Bingung dech.....
  • Stress, Kehabisan akal ??

Jika Itu Kendala anda .. Sama dengan saya dan kebanyakan orang. Ternyata rahasianya Cuma satu : Sabar .. =)

Tapi tenang saja kesabaran ada batasnya toh. Udah capek disuruh sabar lagi hehe ..
Untuk itu inilah solusi yang tepat !!
Yang Terpenting Itu Follow Up !!!
Follow Up ???

Ya Benar survey membuktikan bahwa :

  1. Orang akan datang pertama kali ke website anda hanya 5 detik, jika web kamu menarik dan pengunjung bertahan..selamat !!
  2. Selamat !! bukan berarti ada penjualan toh . Karena Pengunjung senang sekali surfing . Biasanya habis tertarik , dia akan pikir-pikir dulu dan keluar dari web anda, besok bahkan sudah lupa dengan website anda
  3. Pengunjung sangat sangat sangat jarang sekali membeli produk bisnis online dengan hanya sekali melihat. Karena itu Sangat Butuh Follow Up !!!

Ya benar pengunjung anda butuh follow up berkali-kali untuk bisa membeli produk online anda .
Dan inilah rahasia Rumusan baru di Bisnis Online It’s Call : “Aset Virtual“

Visi Sukses

h ENERGI terbesar yg membuat sesuatu
yg belum ada menjadi NYATA.

Sementara KEGAGALAN mengajarkan kita untuk belajar,
KESUKSESAN menguatkan KEYAKINAN.

Jika Anda mampu mempraktekkan formulasi
SEMANGAT BELAJAR dan KEYAKINAN yang didorong dengan energi visi dan misi secara bersama-sama, yakinilah bahwa kesuksesan pasti menjadi milik Anda.

Kiat Sukses

Kesulitan Terbesar dlm menggapai SUKSES adalah saat memulai atau mengawali. Karena tdk banyak org yg berani memulai. Ketakutan akan kegagalan memulai sesuatu sering mendominasi dan menunda bahkan menjauhkan dr kesuksesan.
Seberat apapun permulaan usaha, Jika keyakinan kuat ttp qt miliki, maka selangkah demi selangkah KE...SUSKESAN akan p...asti qt dapat..!!!
Yakini bhw anda layak SUKSES.

Kiat Kerjasama

KERJASAMA itu bukanlah sekedar bekerja secara bersama-sama.
Tapi INTI dan ROH kerjasama itu adalah SEMANGAT saling Menguatkan bukan Melemahkan, Mendukung bukan Mengurung, Membantu bukan Mengganggu, Melindungi bukan Mengingkari, Mengingatkan bukan Membiarkan, Mendidik Bukan Menghardik, Menunjukkan Arah Bukan Amarah, Mempercayai Bukan Mengkhianati, Menghormati Bukan Mengingkari, Memberi Semangat Bukan Melaknat.

Inlah SIKAP Org Sukses Besar.
Apakah Anda sdh memiliki sikap spt ini..???

RAHASIA AKUN GMAIL PENCETAK UANG BERLIMPAH-LIMPAH

Salam Dahsyat & Sukses Luar Biasa.

Dapatkan Rahasia Terdahsyat di Tahun 2011. Satu Rahasia yang tidak terbantahkan bahkan oleh Pakar Internet sekalipun.
Bagaimana Akun GMAIL menjadi mesin pencetak uang.
Ya hanya dengan memiliki SATU AKUN GMAIL SAJA, Anda akan berkelimpahan uang. Sebelum Rahasia itu saya beberkan secara professional dan rinci, buka dulu BLOG saya :


http://emaildahsyatpencetakuang.blogspot.com/p/depan_19.html.

Anda pasti tercengang dan akan berkelimpahan uang yang mengalir deras ke rekening tiada henti.

Salam Dahsyat & Sukses Luar Biasa
Sampai Jumpa di Puncak Kesuksesan…

Beda Orang Sukses dan Orang Gagal

SUKSES itu realisasi dari sikap-2 positif yg dibuat
dan dijalankan sehari-hari. Dan orang sukses selalu
memiliki sifat-2 kebalikan dari orang Gagal.

Oleh karena itu:
kalo orang Gagal PESIMIS, anda OPTIMIS..
Kalo orang Gagal malas, anda rajin..
Kalo mereka Takut, anda BERANI...

Praktekkan..!!!! Dan lihat perubahan apa yang
terjadi dalam hidup anda....
 

Sukses Itu Tindakan

SUKSES adalah Hak Setiap Orang,
Artinya juga bhw SUKSES adalah Hak Saya,
atau Success is My Right! Ya memang benar,

Akan tetapi untuk membuktikan filosofi ini,
kita harus memenuhi "kewajiban" yaitu
PERJUANGAN NYATA.
Karena akhir dari semua resep dan rahasia sukses
terletak pada TINDAKAN bukan angan-angan....

Dan akhir dari semua jens KESUKSESAN adalah
Besarnya rasa syukur kepada Sang Kahliq...


Kebaikan Untuk Kebaikan


Niat yang BAIK, Diikhtiarkan dengan cara-2 yang BAIK, yakini hasilnya Pasti BAIK. Karenanya hindari melakukan sebaliknya. Tidak ada kebaikan kecuali untuk kebaikan. Kebiasaan menyembunyikan kejahatan dibalik kebaikan akan berakhir malapetaka. Banyak orang bilang bahwa kebaikan yang tidak dikelola dengan baik akan sia-sia sementara kejahatan yang dikelola dengan baik akan terkesan dan nampak baik. Tapi yakinlah bahwa Tuhan tidak pernah tidur terhadap apapun perbuatan makhluknya yang bernama manusia.

Jauhi sikap memutarbalikkan kejahatan dengan kebaikan dan kebaikan dengan kejahatan. Karena sikap ini pasti berakhir pada sikap menghalalkan segala cara. Sikap inilah yang menjadi sumber dari segala sumber malapetaka di dunia.

Ingat... Tidak selamanya KEUANGAN YANG MAHA ESA menjadi penolong kita. Kalau toh ya itu hanya sesaat tertolong tapi terhina selamanya di mata Tuhan.

Yakini dan imani bahwa KETUHANAN YANG MAHA ESA pasti menjadi penyelamat kita di dunia dan akherat. Karena itu jaga sikap kita tetap Konsisten dan Istiqomah, tetap menjaga Komitmen sebagai sikap keseharian kita. Sikap inilah yang akan menjauhkan kita dari mara bahaya dan mala petaka di dunia dan akherat.

Solusi Di Balik Setiap Masalah

Hidup itu identik dengan masalah,
solusinya adalah HADAPI...!!!

Dan ketika masalah menyakitkan tiba-2
muncul di hadapan kita, dan tidak ada
cara lain kecuali menghadapinya, maka
yakini pasti ada "pelajaran" yang kita dapatkan.

Karena di setiap masalah yang ada,
Tuhan PASTI menyiapkan solusinya.
Tinggal Cara kita kita mendapatkan
solusi tersebut. Yakini bila perlu Imani....


Ketika kita mengalami KEGAGALAN,
banyak orang yang justru GEMBIRA,
ada juga yang tiba-2 MENJAUHI kita.

Tidak sedikit yg SENANG melihat kita SUSAH.
Ada juga yg SUSAH melihat kita SENANG.

Itulah kenyataan hidup. Biarkan saja..!!!
Yang terpenting kita tidak seperti mereka.
Tetap Ikhtiar keras dengan sikap bersahaja.

Kalau SUKSES, tidak TINGGI HATI. Kalau GAGAL, tidak RENDAH DIRI.

Yang terpenting LAGI terima semua sikap itu sebagai
pelajaran HIDUP dengan SATU TEKAD:

BANGKIT BERJUANG, BERJUANG, BERJUANG
dan SUKSESS LAGI...

4 kata "BESAR" yg patut dijadikan 'doa' sukses kita:


Semakin BESAR target sukses kita, maka
Semakin BESAR rintangan yg menghadang,
Tetapi Semakin BESAR keberanian kita menghadapinya,
...Maka semakin BESAR pula peluang Sukses bisa diraih.

Maka pegang prinsip kuat-2..!!!



"AKU TIDAK AKAN MENYERAH SEBELUM BERHASIL"

CINTA ITU INDAH..

CINTA itu indah dan mengindahkan kehidupan. Banyak kesuksesan hidup yang bisa diraih dengan mudah karena semangat cinta yang mengiringi setiap ikhtiar meraih kesuskesan tersebut. Karenanya peliharalah cinta itu sampai usia menua dengan tidak henti-hentinya melakukan apapun yang membuat debaran cinta itu tetap segar dan remaja. Dahsyatnya cinta telah banyak membuktikan begitu banyak orang sukses karenanya.

Agar CINTA itu tetap segar dan remaja sepanjang masa, maka pria dan wanita atau suami dan istri harus sama-sama menjaga pertumbuhan karena ritme dan pasang surutnya CINTA itu tumbuh berkembang seiring dengan perkembangan waktu, usia, lingkungan, pengalaman hidup, pekerjaan dan kondisi finansial dan lingkungan masing-2.

Bagi siapa saja yang terlanjur cintanya ditolak, maka disarankan untuk tidak terlalu fokus pada penderitaan. CINTA memang harus memiliki. Maka berjuanglah sekeras-kerasnya perjuangan sehingga memungkinkan Anda pantas dan memantaskan diri untuk dicintai. Jadikan sikap dan kepribadian anda pantas dicintai. Untuk itu, lupakan derita karena ditolak cinta dan fokuslah pada terciptanya rasa gembira pada diri sendiri. Karena rasa gembira itu akan menciptakan sikap gembira dan menggembirakan diri sendiri dan orang-orang di sekeliling Anda. Sikap gembira itu selanjutnya akan disayangi manusia dan disayangi orang lain itu merupakan indikasi dan cermin disayangi Tuhan.

Tidak ada obat yang paling manjur di dunia ini sebagai obat penyembuh kegagalan cinta atau patah hati kecuali Jatuh Cinta lagi. Dan ingatlah bahwa CINTA itu tidak bicara soal mereka atau orang lain. Cinta itu bicara tentang Anda. Maka Andalah penentu berhasil tidaknya cinta Anda bersambut. Agar cinta Anda bersambut dengan orang yang paling Anda cintai dan kepadanya Anda menambatkan kebersamaan hidup selamanya, maka Anda jangan hanya sibuk membangun cinta dan melupakan membangun kepantasan diri untuk dicintai. Padahal kepantasan untuk dicintai itulah kunci dari keberhasilan Anda membangun cinta. Untuk dicintai, Anda harus menjadi pribadi yang mudah diperhatikan.


LOVE IS NOT TALKING BAOUT THEM BUT ABOUT YOU. SO MAKE A LOVE WITH GOOD NAME, ATTITUDE AND PERSON.

KUNCI CEPAT NAIK PANGKAT DAN GAJI BESAR

Career Revolution, sungguh merupakan suatu impian bagi semua orang yang bekerja: Cepat Naik Pangkat dan Cepat Naik Gaji Besar.
Saya pribadi pernah bekerja delapan tahun di sebuah Bank Swasta Terbesar di Indonesia, dari tahun 1992-2000. Mulai masuk bekerja sebagai MDP (Management Development Program) atau Kader Pemimpin. Belajar terlebih dahulu selama 15 bulan. Setiap minggu ulangan, setiap 3 bulan ujian seperti ujian skripsi. Tidak lulus boleh mengulang sekali. kalau masih belum berhasil, akan dikeluarkan dari MDP.
Ternyata setelah lulus MDP, karir saya termasuk sangat cepat. Hanya dalam waktu 21 bulan setelah lulus MDP, saya diangkat menjadi Wakil Pemimpin Kantor Cabang Utama di Cabang kelas Wilayah (Cabang Besar). Sukses dua tahun sebagai Wakil, kemudian dipromosi menjadi Kepala Cabang Utama. Gaji juga mengalami lonjakan sangat besar, sekitar 1200% atau duabelas kali lipat dalam waktu 6,5 tahun berkarir. Dan pindah ke perusahaan baru dengan posisi Senior Vice President, dengan gaji  3 kali lipat dari yang sudah naik duabelas kali.
Ini rahasia nya:

  1. Bisa dipercaya.
  2. Punya nilai tambah.
  3. Berperilaku menyenangkan.
  4. Dikenal orang yang tepat dalam jumlah yang banyak.
Mari kita bahas satu persatu Rahasia di atas.
1. Bisa Dipercaya.
Tidak bisa dipercaya tidak ada karir! Selesai. Titik. Hal ini adalah syarat mutlak dalam berkarir. Kadang ujian bisa dipercaya atau tidak sangat tipis. Misal waktu saya menjadi wakil pemimpin, saya tidak tahu bahwa penggunaan telpon pribadi dimonitor oleh atasan saya. Untung saat itu setiap bulan saya minta print penggunaan telpon dengan kode password saya dan penggunaan interlokal pribadi saya keluarkan dan saya bayar pribadi. Saya baru tahu ketika wakil pemimpin yang lain marah-marah karena diminta membayar penggunaan telpon pribadi.
Juga anda tidak pernah tahu anda sedang di tes atau tidak oleh atasan anda. Contoh satu hari saya diminta oleh Wakil Presiden Direktur untuk mendatangi sebuah perusahaan, dan oleh pemilik perusahaan tersebut saya diberi amplop ucapan terima kasih dan tentu saja ini adalah hal terlarang di perusahaan saya, maka saya tolak. Eh sore harinya saya di telpon oleh Wapresdir yang merangkap Kepala Divisi HRD (sekaligus anak pemilik perusahaan!), diberi ucapan selamat bahwa saya lolos tes, dan siap untuk dipromosi jadi pemimpin cabang! Bisa terbayang bila saat itu saya tidak lolos tes. Tidak ada promosi. Tidak ada karir lagi. Masuk daftar black list. Tunjukkan anda bisa dipercaya dalam hal besar maupun hal kecil.
2. Punya Nilai Tambah.
Diakui atau tidak, sadar atau tidak, ketika kita berkarir, kita akan dibandingkan dengan rekan kita.
Usahakan kita punya nilai tambah lebih dari orang lain. Caranya: Ambil tanggung jawab lebih, kerja ekstra. Dan yang terbaik adalah jadi yang Terbaik di Bidang yang sedang dimonitor, atau kita buat atasan mengetahui bidang yang kita terbaik. Cara jadi yang terbaik;
a. Secara sadar kita menentukan bahwa kita mau jadi yang terbaik.
b. Alasan sangat kuat untuk menjadi yang terbaik, demi orang-orang yang kita cintai.
c. Belajar dari yang Terbaik.
Ketika berkarir saya mendapatkan prestasi Hasil Audit Terbaik di Indonesia, Pertumbuhan Pemegang Kartu ATM Terbesar, Pertumbuhan Kartu Kredit Terbesar, Tingkat Mati Mesin ATM Terendah Seluruh Indonesia dll. Semua tercapai karena melakukan tiga hal di atas.
3. Berperilaku Menyenangkan.
Berarti kita sopan santun sesuai dengan budaya perusahaan, inisiatif menyelesaikan masalah tanpa disuruh, semangat, antusias, positif. Dan sadar 3 T dalam berbicara. Timing, Teknik, dan Tempatnya.
4. Dikenal Orang yang Tepat dalam Jumlah yang Banyak.
Percuma kalau kita hebat hanya dikenal oleh office boy. Pastikan atasan yang kompeten menaikan gaji, serta mempromosikan kita tahu kelebihan anda. Satu hal lagi, pastikan yang tahu bukan hanya atasan kita langsung, juga atasan kita yang lain, bahkan atasan atau pemilik perusahaan lain. Ikut organisasi, perkumpulan, asosiasi. Berani tampil, jadi pengurus, jadi ketua. Dulu saya aktif di Asosiasi Management Indonesia, bahkan sempat menjadi Ketua Umum hampir satu periode di kota Malang dan satu periode di kota Jakarta. Dengan kita dikenal banyak orang maka selain kita lebih dihargai di dalam perusahaan, kita juga dihargai di luar perusahaan.

Akhir kata, semoga artikel ini memberi strategi serta motivasi sehingga karir anda terjadi revolusi, naik pangkat dan naik gaji dengan cepat!

Salam Dahsyat & Sukses Luar Biasa.!!!

10 SIKAP BERANI SUKSES

Perbedaan orang SUKSES dengan orang GAGAL adalah terletak pada KEBERANIAN. Inilah 10 Sikap BERANI yang dimiliki oleh orang-orang sukses:

1. Pikirkan apa yang BERANI Anda Mimpikan.
2. Inginkan apa yang BERANI Anda Pikirkan.
3. Putuskan apa yang BERANI Anda Inginkan.
4. Rencanakan apa yang BERANI Anda Putuskan.
5. Lakukan apa yang BERANI Anda Rencanakan.
6. Yakini apa yang BERANI Anda Lakukan.
7. Perjuangkan apa yang BERANI Anda Yakini.
8. Sukseskan apa yang BERANI Anda Perjuangkan.
9. Nikmati apa yang telah BERANI Anda Sukseskan.
10. Sadari apa yang sedang BERANI Anda Nikmati.

10 Sikap inilah yang harus Anda kembangkan dengan optimis dan konsisten jika menginginkan kesuksesan menjadi milik Anda. INDAHNYA BERBAGI ..

KARAKTER POSITIF UNTUK HOKY

Barangsiapa yang memiliki karakter positif,
mudah bergaul dengan simpatik,
berjiwa besar dan selalu antusias dalam berjuang,
maka orang seperti ini akan selalu didekati
Hoky dan keberuntungan. Karena Hoky dan
keberuntungan selalu menyelinap diantara
orang-orang berkarakteristik seperti ini...


Don't worry, Be Happy...!!!!

JADIKAN MIMPI ITU NYATA


Ada 4 poin yang dilakukan oleh para pemenang dalam bidang apapun, sehingga mereka berhak menyandang predikat sebagai juara atau sebagai pemenang. 4 poin tadi saya rangkum dengan 1 istilah, winning spirit.

Poin pertama dari para pemenang adalah mereka selalu memiliki dream, kemudian dream tadi dibentuk dalam bentuk planning, yang merupakan poin yang kedua.Yang ketiga, planning yang sudah mereka buat, mereka terapkan dalam bentuk action atau tindakan. Dan poin yang keempat, yang namanya finishing, atau mereka menyelesaikan apa yang sudah mereka mulai. Berbicara tentang dream, berbicara tentang impian, ada 5 poin atau 5 rahasia tentang sebuah impian.

Rahasia yang pertama dari impian adalah impian tanpa batas. Anda bisa bermimpi apapun di dunia ini. Anda bisa bebas memilih impian anda, tetapi yang paling penting adalah anda harus punya cara untuk mewujudkan impian anda. Sekali lagi, impian anda, silahkan anda buat, walaupun tidak masuk akal, tetapi caranya haruslah masuk akal.

Secret of dream yang kedua adalah impian adalah hal yang gratis, tidak akan ada orang yang akan memungut bayaran dari impian-impian yang anda impikan. Pertanyaan saya adalah seperti ini, kalau anda memimpikan sesuatu, apakah akan menjadi kenyataan? Jawabannya belum tentu. Tapi kalau anda tidak pernah bermimpi, ya tentu tidak akan pernah menjadi kenyataan. Lumayan kalau misalnya impian tadi yang anda impikan dan berhasil 50%, anda tetap memiliki 50% keberhasilan. Tapi kalau anda tidak memiliki impian sama sekali, keberhasilannya adalah 0%.

Yang ketiga adalah impian tidak sama dengan keadaan saat ini. Banyak orang yang mengukur impiannya mereka berdasarkan keadaan atau kondisi mereka saat ini. Anda tidak bisa mengukur impian anda berdasarkan kondisi anda saat ini. Kenapa? Karena yang namanya impian adalah hal2 yang belum terjadi, yang anda inginkan 5, 10, 15 atau 20 tahun yang akan datang.

Yang keempat adalah impian selalu bisa jadi kenyataan, asalkan anda tidak pernah menyerah untuk mengejarnya, dengan taktik dan strategi yang berbeda, tentunya akan dijelaskan di capsule-capsule selanjutnya. Impian anda selalu punya kesempatan atau peluang untuk bisa menjadi kenyataan.

Yang kelima adalah anda harus mempercayai impian anda. Impian anda tidak akan mungkin bisa terwujud kalau anda tidak mempercayai kalau itu bisa menjadi kenyataan. impian anda tidak akan bisa menjadi kenyataan. Kenapa? Karena ketika anda tidak mempercayai; waktu, tenaga, enegi, pikiran anda, tidak akan anda kerahkan secara maksimal, untuk mengupayakan agar impian anda menjadi kenyataan.

Tapi kalau anda yakin 100%, dengan tekad yang bulat, bahwa impian anda bisa menjadi kenyataan, maka waktu, tenaga, potensi akan anda kerahkan sedemikian rupa, sehingga membantu anda untuk mewujudkan impian-impian anda. Pertanyaannya adalah kenapa banyak orang yang tidak berhasil dalam mewujudkan impiannya.

Minimal ada 4 penyebab utama. :

Yang pertama adalah mereka kehabisan energi.kenapa mereka kehabisan energi? Karena mereka tidak memiliki alasan yang cukup kuat, untuk membuat mereka tetap bertahan dan mengejar impian-impian mereka.

Yang kedua adalah mereka kehabisan keyakinan.Kenapa mereka kehabisan keyakinan? Karena mereka selalu terbentur dengan ketidakberhasilan, mereka selalu terbentur dengan tantangan demi tantangan. Ini bisa terjadi kalau anda tidak membagi impian anda menjadi impian atau target2 yang lebih kecil, lebih kecil, dan lebih kecil lagi. Kesuksesan adalah proses memenangkan sukses-sukses kecil tiap harinya.

Yang ketiga adalah mereka kehabisan waktu. Kenapa mereka kehabisan waktu? Karena mereka tidak punya manajemen waktu yang baik. Yang keempat adalah mereka kehabisan kesabaran dalam proses mewujudkan impian mereka.

Kenapa mereka kehabisan kesabaran? Alasan yang paling utama adalah karena mereka tidak memiliki lingkungan yang mendukung mereka dalam proses mengejar impian-impian mereka.

'NASI' UNTUK SUKSES

Seperti yang pernah disampaikan oleh orang sukses yang saya kenal dari Hong Kong bahwa THERE ARE SO MANY PEOPLE SUCCESS IN THE WORLD STARTING FROM EATING RICE PROPERLY. Kurang lebih artinya bahwa Banyak Orang Sukses di Dunia ini Berawal Dari Makan Nasi Secara Benar. Tentu saja 'nasi' yang dimaksud disini bukanlah nasi yang berwarna putih yang biasa kita makan setiap hari, melainkan 'nasi' dari Inggris, yakni RICE. Hampir bisa dipastikan bahwa orang-orang sukses itu selalu memiliki RICE yang senantiasa menempel pada dirinya. Siapapun kita yang merancang sukses masa depan, tidak bisa ditawar lagi, kita juga 'wajib' mengkonsumsi RICE setiap saat dimanapun kita berada. Karena RICE itulah formula pembangkit sukses setiap insan. Lalu apa yang dimaksud dengan RICE ini..?? Sehinggga kita wajib mengkonsumsinya untuk mendahsyatkan potensi diri kita sehingga mencapai kesuksesan.

RICE disini adalah kepanjangan dari:

R = Resources (Sumber Daya Manusia),
I = Ideas (Ide, Inisiatif, Inovasi, Improvisasi),
C = Connection (Koneksi, Jaringan),
E = Experts (Ahli, pakar).

Inilah formulanya. Sangat simple memang, tetapi dampak dari mengkonsumsinya sangat luar biasa. Kita tidak punya pilihan lain jika ingin sukses dalam hidup kecuali dengan terus-menerus tiada henti mengupgrade Resources atau Sumber Daya Manusia kita. Namun SDM saja belum cukup untuk mampu menempatkan kita ke dalam posisi sukses, masih harus ditambah formula kedua yakni Ideas atau Ide-2, Inisiatif, Inovasi atau Improvisasi.

Banyak orang yang sangat pinter, pandai dan cakap dengan SDM yang sangat mempuni tetapi secara sosial mereka tidak bisa dikatakan sebagai orang-2 sukses karena mereka tidak memiliki Ide-2 cemerlang, inovasi tiada henti, Insiatif yang minim atau Improvisasi yang tidak memadai sehingga SDM-nya baru cukup untuk diri sendiri. Untuk lebih suskes dalam hidup, diperlukan tidak sekedar SDM yang baik tapi juga inisiatif atau ide-2 yang dahsyat.

Coba kita bayangkan sekarang kalau ada orang yang SDMnya bagus, Ide dan inisiatifnya banyak tetapi orang ini tidak dikenal siapapun. Kira-kira orang ini punya peluang sukses apa tidak ya ...??? Menurut saya tidak, karena sukses itu juga perlu dikenal orang. Makanya ada orang sukses bilang bahwa TIDAK PENTING ANDA KENAL SIAPA KARENA YANG TERPENTING ADALAH SIAPA KENAL ANDA atau It is not important WHO YOU KNOW but it is very important WHO KNOW YOU. Oleh karena itu, disamping Resources dan Ideas, diperlukan formula atau komponen lainnya yakni Connection atau Koneksi atau jaringan. Siapapun kita yang memiliki variabel R, I dan C ini memiliki peluang sukses sangat besar dalam hidupnya namun jika kesuksesannya dibangun hanya dengan 3 variabel ini, maka sifat suksesnya rapuh dan mudah runtuh apabila tidak dilengkapi dengan variabel terakhir. Karena variabel atau unsur terakhir ini tidak kalah pentingnya untuk menyempurnakan kesuksesan kita. Unsur terakhirnya adalah Experts atau ahli atau pakar. Orang sukses pasti memiliki keahlian khusus yang tidak dimiliki oleh orang lain.

Kesimpulannya, jika anda ingin sukses maka anda harus makan RICE dengan benar.

RAHASIA TINDAKAN (Secret of Action)

Ada 4 poin yang menjadi rahasia dalam sebuah tindakan. Poin yang pertama adalah no action, nothing happen. Ketika anda tidak melakukan apa-apa, maka tidak akan ada keajaiban yang terjadi.

Saya teringat dengan sebuah kisah yang sangat menyentuh perasaan saya. Suatu saat, seorang ibu, karena miskin dan tidak punya uang, dia terpaksa melahirkan di pintu gerbang dari sebuah sekolah. Anak tadi lahir dan tumbuh besar menjadi seorang anak yang baik. Kemudian beberapa saat ketika masa kecilnya, anak tadi punya gangguan dengan saraf mata dan saraf wajahnya, sehingga wajahnya tidak simetris, atau condong miring sebelah. Anak tadi tumbuh menjadi anak yang besar, punya satu impian, bahwa ia ingin menjadi seorang pemain film yang terkenal.


Waktupun berlalu, diapun mengambil banyak kursus-kursus akting, kursus2 untuk menunjang dia untuk menjadi aktor yang terkenal. Tapi karena wajahnya yang tidak simetris, ditambah dengan cara bicaranya yang gagap, dia tidak pernah diterima untuk menjadi bagian dari sebuah film, apalagi menjadi seorang bintang film.

Untuk mendapatkan peran2 kecil, atau peran2 pengganti, atau peran2 yang hampir tidak ada artinya, dia harus menunggu, dan tidak mau pulang di depan pintu dari direktor dari sebuah film. Sehingga akhirnya direktor tadi menjadi kasihan karena diteror terus, akhirnya dia diberikan peran2 kecil.

Istrinya menyarankan dia untuk melupakan segala impian gilanya menjadi seorang aktor. Karena hidup dalam kemiskinan, dan dia tidak punya pekerjaan tetap selain terus bermimpi menjadi bintang film, istrinya menggugat cerai, dan meninggalkan dia. Di satu saat dimana orang ini mengalami titik terendah dalam hidupnya. Di satu musim dingin, dia menonton sebuah tayangan tinju yang menggetarkan hatinya. Ketika itu, orang ini melihat suatu pertandingan tinju antara Mohammad Ali dan Chuck Weirdner. Chuck Weirdner adalah petinju yang dijuluki ayam sayur.

Dia diprediksikan bahwa tidak akan bisa bertahan lebih dari 3 ronde menghadapi Mohammad Ali. Akan tetapi apa yang terjadi ketika Chuck Weirdner dipukul rubuh, dia bangun lagi. Ketika dipukul rubuh, dia bangun lagi. Ketika dipukul rubuh, dia bangun lagi. Waktu itu belum ada peraturan bahwa 3 kali dipukul rubuh harus berhenti, karena itu tetap dilanjutkan pertandingannya. Dan Chuck Weirdner ini bisa menyelesaikan 15 ronde, walaupun ia akhirnya kalah dengan angka mutlak. Tapi ternyata dia menunjukkan keteguhan hatinya, dia tidak bisa dipukul rubuh oleh Mohammad Ali.

Ketika menonton pertandingan tinju ini, orang ini sangat termotivasi. 72 jam nonstop ia menulis sebuah naskah film yang menurut dia sangat bagus dan sangat dramatisir. Ia menawarkan dari satu produser ke produser yang lain, dari produser yang satu ke produser yang lain, dari produser yang satu ke produser yang lain. 1855 kali dia membawa naskah filmnya, dan akhirnya dia diterima. Ketika ia diterima oleh sebuah produser film, dan produser film katakan ok kami akan mempertimbangkan dan kami akan mencoba untuk memproduksi filmnya. Waktu itu, dia diberikan tawaran 70 ribu USD sebagai penulis skenario dari film tadi.

Orang tadi mengatakan, saya tidak ingin hanya menjadi seorang penulis skenario, tapi saya ingin menjadi seorang aktor utama dari film tadi. Si produsernya katakan no, kamu cukup saja menjadi seorang penulis skenario, kamu tidak perlu menjadi seorang aktor.

Akhirnya perdebatanpun berlangsung, akhirnya si produser tadi katakan ok, saya berikan anda pilihan, anda ambil atau anda tinggalkan. Si orang tadi katakan, saya tinggalkan. Selang beberapa saat kemudian, si produser film tadi akhirnya memanggil orang tadi. Ok, suruh panggillah orang tadi. Ketemu lagi, hal pertama yang ditanyakan adalah I’m the actor? Si produser tadi katakan no, you are not the actor, tetapi tawarannya kami naikkan dari 70 ribu USD menjadi 225 ribu USD. Take it or leave it? Orang tadi katakan leave it, dia pun pulang.

Akhirnya beberapa saat kemudian, si produser tadi memangggil lagi orang tadi. Ketika orang tadi dipanggil lagi produser katakan ok ok ok, sekarang tawarannya kami naikkan, 500 ribu USD. Take it or leave it? Orang tadi hanya katakan 1 hal, I’m the actor? Si produser tadi tetap katakan, no, you are not the actor, kamu adalah seorang penulis skenario. Orang tadi katakan, leave it. Dia pun pulang lagi. Lalu akhirnya singkat cerita, tawaran tadi dinaikkan hingga jadi 1 juta USD, orang tadi tetap ngotot, dia harus menjadi seorang pemeran utama dalam naskah yang ia tuliskan. Akhirnya si produser tadi pun menyerah, karena keteguhan hati dari orang ini, mereka pun memutuskan untuk memproduksi filmnya dengan catatan ia hanya dibayar 30 ribu USD, dan sistemnya adalah bagi hasil kalau nanti hasilnya untung, film tadi pun dibuat dengan budget maksimal 1 juta USD.

Anda tahu siapa orang yang punya keteguhan hati yang luar biasa? Filmnya berjudul Rockie, dan orang tadi bernama Sivestre Stalone. Rockie I, II, III, IV, V, dan ia membintangi beberapa film Rambo, dan banyak film yang lain. Semuanya berawal dari keteguhan hati, dan action yang tidak pernah berhenti.

Sekali lagi, secret of action yang pertama adalah no action, nothing happen. Yang kedua adalah tidak ada yang namanya gagal. Gagal adalah ketika anda berhenti mencoba melakukan sesuatu. Selama anda belum berhenti, selalu ada peluang untuk berhasil.

Rahasia yang ketiga adalah miliki alasan positif yang kuat. Kenapa anda mau untuk bertindak? Ketika alasan anda menjadi kuat, tantangan atau rintangan anda menjadi lemah. Sebaliknya, ketika alasan anda untuk bertindak menjadi lemah, tantangan anda menjadi besar, lebih besar, dan menjadi sangat besar. Yang keempat adalah jagalah motivasi anda untuk selalu melakukan take action.

BERANI BERKATA "TIDAK"

Berkata 'Tidak' Itu Mudah.

Tahukah anda ketika kita berkata tidak? Bahwa dalam hidup ada suatu perbuatan yang sia-sia tapi tak menghasilkan? Perbuatan itu adalah berusaha untuk selalu berkata “ya” untuk memuaskan orang lain. Pada kesempatan kali ini, saya akan berbagi sebuah cerita rakyat dari Eropa yang mengilustrasikan hal ini dengan sangat baik. Selamat membaca!


Di suatu pagi hari yang cerah, seorang penggiling tepung dan anaknya pergi untuk menjual hasil gilingannya ke kota. Anaknya menunggangi keledai sementara ayahnya berjalan di sisi keledai itu.

Di perjalanan mereka bertemu dengan seorang dari desa sekitar. Orang itu berkata “Kamu seharusnya malu dengan dirimu sendiri!” Katanya dengan nada merendahkan. “Kamu duduk dengan nyamannya sementara ayahmu yang sudah berumur harus berjalan. kamu tidak punya rasa hormat!” Dengan malu-malu, sang anak dan ayahnya saling menatap dan bertukar tempat dengan rasa malu.

Ketika mereka melanjutkan perjalanan, seorang tua menghardik mereka. Katanya “Bagaimana kamu ini? Duduk dengan nyamannya di atas keledai sementara anakmu kesulitan mengikutimu. Lihat!”
Akhirnya sang ayah memutuskan untuk menunggangi keledai itu bersama dan melanjutkan perjalanan.

Tak lama kemudian, datanglah seorang wanita dari arah sebaliknya. Dia juga menemukan kesalahan pada pengaturan tersebut. “Aku tak pernah melihat kekejaman seperti ini! Kalian berdua terlalu berat untukkeledai yang malang tersebut. Dasar pemalas! Akan lebih pantas bila kalian berdua yang membawa keledai itu dan hasil gilinganmu.”

Karena tak ingin mengecewakan wanita itu, sang ayah memerintahkan anaknya untuk mengikat kedua kaki keledai tersebut. Sementara ia memotong sebuah batang yang panjang dan kuat untuk membawanya. Mereka berdua kemudian meyisipkan batang tersebut diantara kaki-kaki keledai yang kini sudah terikat. Mereka membawanya seperti orang suku yang baru mendapatkan tangkapan dan melanjutkan perjalanannya ke kota.

Ketika mereka menyebrangi sungai, keledai mereka ketakutan melihat pantulan dirinya di air sungai yang belum pernah dilihat sebelumnya. Keledai itu mulai meronta-ronta dengan sangat kencang dan menyebabkan kedua pemiliknya kehilangan kesimbangan dan melepaskan pegangan mereka.

Keledai itu terjatuh ke sungai dan tidak bisa berbuat apa-apa karena masih terikat. Singkat kata, keledai itu mati terseret arus air dan tenggelam. Sedangkan kedua pemiliknya hanya melihat dengan pasrah.

Moral of the story: After a moment of silent reflection, the father turned to the boy and spoke: “Son, we learned a valuable lesson today. We learned that when you try to satisfy everyone, you end up losing your ass*.”

Moral dari cerita: Setelah terdiam dan merenung beberapa saat, sang ayah berpaling ke anaknya dan berkata: Nak, kita mendapat pelajaran berharga hari ini. Kita belajar bahwa; ketika kamu berusaha untuk memuaskan semua orang, kamu akan kehilangan bokong*mu.”

Cat: Dalam bahasa Inggris, keledai dan bokong memiliki penulisan yang sama (ass). Kehilangan bokong dapat diartikan sebagai merugikan diri sendiri.

Karena kita semua ingin disukai, kita berusaha untuk memuaskan. Bila tidak dikendalikan, kebutuhan kita untuk diterima oleh orang sekitar dapat menempatkan kita pada misi yang tidak berkesudahan dan sia-sia. Biasanya hal ini ditemui ketika kita menolong seseorang (seperti anggota keluarga, teman, rekan, atau masyarakat) secara terpaksa karena rasa “nggak enak lah!”

Hal ini seringkali menjadi penghalang kita dalam mencapai tujuan atau ambisi pribadi.

Ketidakmampuan untuk berkata “tidak!” adalah salah satu penyebab maraknya penyalahgunaan narkoba, dan minuman keras. Jadi, apa yang anda tunggu lagi? Bila anda melakukan sesatu dengan terpaksa dan rasa tidak enak hati, angkat gagang telpon anda dan katakkan “tidak” sekarang juga!

SALAM DAHSYAT & SUKSES RUAARRRR BIASA...

Imam Zuhdi Hadiri Kejurnas KKI di Jakarta

Pada tanggal 3 Februari kemarin, Imam Zuhdi berangkat ke Jakarta untuk menghadiri acara Kejurnas KKI sekaligus menyaksikan langsung perjuangan kontingen KKI Jawa Timur untuk berprestasi di ajang nasional tersebut. Acara yang dilaksanankan di Cibubur tersebut diikuti oleh kontingen dari seluruh propinsi di Indonesia mulai dari Aceh sampai Papua. Pada acara pembukaan yang berlangsung meriah tersebut, tampak hadir diantaranya Aburizal Bakrie yang notabene adalah kader KKI juga serta beberapa pejabat nasional yang juga merupakan pembina KKI. Pada acara tersebut Aburizal Bakrie juga menyumbangkan uang senilai 3 milyar untuk membantu pembangunan gedung KKI di Jakarta.
Pada kesempatan pembukaan Kejurnas KKI tersebut juga sempat disinggung di forum bahwa ada kader KKI yang sedang mencalonkan diri sebagai calon Wakil Bupati Malang yaitu Imam Zuhdi. Serentak semua hadirin di forum memberikan aplaus kepada Imam Zuhdi yang juga merupakan ketua KKI Jawa Timur. Imam Zuhdi mengucapkan terima kasih kepada teman-teman KKI seluruh Indonesia yang telah memberikan dukungan dan semangat padanya sehinggan semakin yakin akan ikhtiar politiknya untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Malang 2010-2015 ini.

Gambar-Gambar Raksasa IZ Bertebaran di Malang Raya


Keseriusan Imam Zuhdi untuk dikenal dan populer di mata masyarakat Kabupaten Malang sepertinya tidak diragukan lagi. Banyak cara metode pencitraan yang dilakukan oleh Imam Zuhdi Media Center untuk mempopulerkan tokoh yang juga merupakan ketua KONI Kabupaten Malang ini. Selama ini atribut sosialisasi Imam Zuhdi memang menggunakan banyak media seperti banner, kalender, stiker, kartu nama dan tabloid. Pada bulan maret ini, ada yang baru lagi dari media sosialisasi beliau yaitu gambar-gambar raksasa yang terpasang di wilayah Malang Raya. Gambar ukuran 5x10 meter tersebut terpasang di beberapa titik di Malang Raya seperti di Arjosari, Kepanjen, Kacuk, Pakis dll. Hal ini memang dilakukan mengingat waktu sebelum pendaftaran pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Malang yang semakin dekat.
Pola pencitraan yang dilakukan Imam Zuhdi memang membuahkan hasil yang sangat signifikan. Menurut beberapa survey independen, nama Imam Zuhdi selalu masuk dalam 3 besar peringkat teratas calon yang paling populer dan dikenal oleh masyarakat Kabupaten Malang. Gerakan-gerakan sosialisasi turun langsung ke masyarakat yang selama ini juga sangat intens dilakukan oleh Imam Zuhdi juga membuat elektabilitas beliau semakin meningkat dari waktu ke waktu. popularitas tersebut sangat menunjang sebagai bahan pertimbangan penting bagi partai untuk merekomendasikan nama Imam Zuhdi sebagai calon yang akan diusung sebagai calon wakil bupati Malang 2010-2015 ini. Hal tersebut juga menjadi pertimbangan penting bagi para calon bupati Malang untuk menggandeng imam zuhdi sebagai calon wakil bupati.

Profil Imam Zuhdi Headline Majalah Nasional LIFESTYLE

Sosok Imam Zuhdi dalam kapasitasnya sebagai pengusaha maupun sebagai calon wakil bupati Malang memang fenomenal. Terbukti bahwa pada bulan Februari lalu ada salah satu majalah bulanan nasional bernama LIFESTYLE yang ingin memuat profil Imam Zuhdi untuk menjadi headline pada majalah tersebut untuk edisi bulan Februari. Majalah nasional yang memang beredar untuk kalangan elite seperti politisi nasional, birokrasi dan pengusaha nasional tersebut tertarik untuk memuat dan mewawancarai Imam Zuhdi karena mereka melihat bahwa perjalanan hidup dan ikhtiar politik Imam Zuhdi untuk menjadi calon wakil bupati Malang 2010-2015 memang fenomenal dan menarik untuk dijadikan sebagai inspirasi bagi pembaca.
Kolom profil yang berjudul “H. Imam Zuhdi, Dari PJTKI Menuju Kursi Wakil Bupati” tersebut bercerita tentang perjalanan hidup beliau mulai dari nol sampai menjadi pengusaha sukses seperti sekarang ini. Reporter majalah LIFESTYLE yang khusus datang ke Malang untuk mewawancara Imam Zuhdi sampai terkagum-kagum melihat sosok Imam Zuhdi yang sangat komunikatif dan inspiratif tersebut. Imam Zuhdi juga sangat berterima kasih pada majalah nasional LIFESTYLE yang telah berkenan memuat profil beliau sebagai bentuk apresiasi atas semua usaha yang telah dilakukan selama ini. Semoga seiring dengan ikhtiar keras dan takdir Tuhan, maka Kabupaten Malang kedepan bisa dipimpin oleh sosok pemimpin yang berkualitas seperti Imam Zuhdi.

Dukung Arema Indonesia juara ISL


Pada minggu kemarin, Arema Indonesia melakukan pertandingan penting melawan Persema Malang di Stadion Gajayana Malang. Pertandingan derby tersebut sangat penting untuk dimenangkan oleh Arema Indonesia dalam rangka mengamankan posisi puncak klasemen sementara ISL. Kesempatan tersebut juga tidak dilewatkan oleh tim Imam Zuhdi untuk turut nonton bareng mendukung laga Arema Indonesia vs Persema Malang di Stadion Gajayana tersebut. Imam Zuhdi juga turut bersuka cita dengan kemenangan 3-1 Arema Indonesia melawan Persema Malang. Hal ini memang menjadi kegiatan rutin untuk selalu mendukung laga kandang Arema Indonesia.
Di sela-sela kesibukannya dalam rangka mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Malang 2010-2015, Ketua KONI Kabupaten Malang ini memang tokoh yang sangat menggemari olah raga termasuk sepak bola. Oleh karena itu tidak heran jika banyak prestasi yang telah dihasilkan oleh Imam Zuhdi selaku ketua KONI Kabupaten Malang maupun selaku Ketua KKI Jawa Timur. Dukungan beliau juga termasuk kepada ketiga klub sepak bola di Malang Raya yaitu Arema Indonesia, Persema Malang dan Persekam Metro FC.

Pengajian Muslimat NU Kecamatan Pagelaran

Beberapa waktu yang lalu H. Imam Zuhdi menghadiri pengajian akbar yang diadakan oleh Muslimat NU kecamatan Pagelaran. Acara pengajian yang dihadiri oleh sekitar 2000 jama’ah ibu-ibu Muslimat se-Kecamatan Pagelaran tersebut berlangsung sangat khidmat dan antusias karena juga dibarengi dengan acara ta’arruf dengan H. Imam Zuhdi selaku Calon Wakil Bupati Malang 2010-2015. Acara ta’arruf tersebut dimulai setelah pembacaan Istighosah dan Sholawat bersama jama’ah Muslimat yang bertempat di Masjid Pagelaran.
Kegiatan pengajian ini sebenarnya adalah kegiatan rutin setiap minggu yang dilakukan oleh H. Imam Zuhdi bersama ibu-ibu Muslimat dan Fatayat se-Kabupaten Malang. Acara pengajian yang diadakan dari satu kecamatan ke kecamatan yang lain ini memang selalu antusias dihadiri oleh ribuan jama’ah Muslimat per kecamatan. Tampak hadir pada kesempatan tersebut beberapa pimpinan Muslimat NU Kabupaten Malang serta beberapa ulama dan tokoh masyarakat sekitar. Sosok H. Imam Zuhdi memang merupakan tokoh Kabupaten Malang yang bisa diterima oleh berbagai kalangan masyarakat sehingga tidak heran jika saat ini beliau menjadi tokoh calon wakil bupati terpopuler di Kabupaten Malang.

Kehadiran Tamu dari Keluarga Bakrie

Pada tanggal 16 maret 2010 kemarin, Imam Zuhdi kedatangan tamu istimewa dari Jakarta. Tamu tersebut adalah Zaky Naufal Bakrie yang notabene adalah keponakan Aburizal Bakrie, Ketua Umum Partai Golkar. Sosok anak muda yang cerdas tersebut datang ke Malang khusus menemui Imam Zuhdi karena ternyata Zaky Naufal Bakrie sudah menganggap Imam Zuhdi sebagai ayah angkatnya sendiri. Zaky yang kebetulan juga aktif di Partai Demokrat tersebut sangat apresiatif dengan niat Imam Zuhdi untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Malang 2010-2015 ini. Dia menilai bahwa sosok Imam Zuhdi yang muda, cerdas dan punya jaringan luas memang sangat pantas untuk memimpin Kabupaten Malang kedepan. Potensi Kabupaten Malang yang sangat besar memang harus dipimpin oleh sosok pemimpin yang punya kapasitas dan kualitas yang bagus dalam mengelola potensi besar tersebut. Tidak lupa dalam kesempatan tersebut Zaky Naufal Bakrie yang juga merupakan sahabat karib dari Ibas (Eddie Baskoro Yudhoyono) putra dari SBY ini juga siap mendukung sepenuhnya ikhtiar politik dari Imam Zuhdi untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Malang 2010-2015 ini.

Imam Zuhdi Diundang Acara Menakertrans

Sebagai salah satu pengusaha yang bergerak di bidang tenaga kerja, pada tanggal 13 Maret kemarin Imam Zuhdi diundang oleh Poltek Malang untuk menghadiri acara Seminar Ketenagakerjaan dan Kewirausahaan yang di narasumberi langsung oleh Menakertrans yaitu Bapak Muhaimin Iskandar. Acara yang dilaksanakan di Kampus Poltek Malang di jln Soekarno Hatta Kota Malang tersebut juga dibarengi dengan peresmian Gedung Kewirausahaan oleh Bapak Muhaimin Iskandar selaku Menakertrans. Acara yang cukup meriah tersebut juag dihadiri oleh berbagai tokoh akademisi dan birokrasi di Malang Raya. Imam Zuhdi yang juga merupakan Direktur Utama dari salah satu perusahaan tenaga kerja terbaik di Indonesia tersebut memang dikenal sebagai tokoh yang sangat peduli terhadap dunia kerja dan lapangan pekerjaan bagi masyarakat. Oleh karena itu beliau juga beberapa kali mendapat penghargaan di bidang tenaga kerja atau pemberdayaan masyarakat.

Generasi Muda Butuh Kesempatan dan Kepercayaan


Untuk ukuran seseorang yang membawahi 17 organisasi, dunia kepemudaan sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari keseharian sosok H. Imam Zuhdi. Generasi muda sangat penting untuk dibina, ingat bahwa yang terpenting dari kehidupan ini adalah proses, maka sangat penting bagi seorang pemuda untuk mau berprose agar kelak dirinya menjadi seseorang yang matang dan berkualitas sehingga akan bermanfaat bagi nusa, bangsa dan agamanya. Sebenarnya kalau kita lihat tahap perkembangan dalam ilmu psikologi, masa muda adalah masa paling penting dalam siklus kehidupan manusia. Masa muda identik dengan rasa ingin mencoba dan liar. Oleh karena itu ada dua hal sederhana yang sebenarnya dibutuhkan oleh generasi muda yaitu sebuah kesempatan dan kepercayaan. Kesempatan untuk beraktualisasi dan kepercayaan untuk diberi tanggung jawab.
Peran pemuda Kabupaten Malang juga sangat penting, mereka harus diberikan fasilitas dan wadah untuk beraktualisasi dan berkreasi agar ide-ide mereka bisa terrealisasikan. Organisasi-organisasi pemuda seperti Karang Taruna, Organisasi Mahasiswa, KNPI dll harus hidup dan mampu mewadahi harapan generasi muda kita. Pentingnya pendidikan politik dan demokrasi bagi generasi muda atau pemilih pemula harus diperhatikan. KPU selaku penyelenggara pemilu harus menyediakan program khusus untuk mensosialisasikan tentang pemilu kepada para pemilih pemula sehingga para generasi muda kita menjadi cerdas politik bukan korban politik.
Sebagai seseorang yang banyak membina organisasi kepemudaan, Imam Zuhdi selalu memberikan kesempatan pada para pemuda untuk ikut berperan. Untuk generasi muda, pemerintah harus siap menyediakan fasilitas pada generasi muda untuk berkarya. Program-program pro pemuda harus masuk ke setiap desa dan kecamatan agar para pemuda yang tingkat pendidikan tidak terlalu tinggi, bisa terdistribusi pada lahan pekerjaan yang disiapkan dan bisa mandiri karena sudah ada pelatihan-pelatihan skill untuk mereka. Perlu juga apresiasi untuk para generasi muda berprestasi seperti beasiswa dll.

Imam Zuhdi Rutin Jaring Aspirasi Warga

Kedekatan H. Imam Zuhdi dengan masyarakat memang sangat terlihat. Pada tanggal 16 Maret 2010 kemarin contohnya, H. Imam Zuhdi menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga Dusun Babatan Desa Tegalgondo Karangploso Malang. Latar belakang H. Imam Zuhdi yang juga kenyang dengan kehidupan masyarakat kecil membuat beliau dapat memahami dengan baik aspirasi warga tersebut. Dengan ditemani kopi dan gorengan seadanya, perbincangan tersebut tampak meriah diiringi gelak tawa warga dikarenakan sosok H. Imam Zuhdi yang memang sangat komunikatif.
Ada beberapa hal yang dibicarakan oleh H. Imam Zuhdi pada kesempatan tersebut, diantaranya adalah mengenai pengembangan dan managemen pengelolaan desa sehingga mampu menjadi desa yang berkualitas dan maju. Imam Zuhdi juga memberikan bantuan untuk 2 Musholla warga di dusun tersebut. Dalam kesempatan tersebut tidak lupa para warga juga menyampaikan dukungan atas ikhtiar politik H. Imam Zuhdi sebagai Calon Wakil Bupati Malang. Harapannya nanti agar dapat membantu kesejahteraan masyarakat pedesaan di Kabupaten Malang.

Hadiri Pengajian Muslimat NU Gondanglegi


Pada hari Jumat, tanggal 19 Februari 2010 kemarin, H. imam zuhdi menghadiri acara pengajian Muslimat NU yang bertempat di kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang. Acara yang dihadiri oleh sekitar 2000 jama’ah ibu-ibu Muslimat NU Kecamatan Gondanglegi tersebut berlangsung khidmat karena juga dihadiri oleh beberapa ulama dan tokoh masyarakat disana. Pada kesempatan tersebut H. Imam zuhdi juga diberikan kesempatan untuk ta’arruf dihadapan semua jama’ah pengajian.
Pada kesempatan tersebut H. Imam zuhdi menyampaikan bahwa pentingnya silaturahmi dan bekerjasama sesama umat islam agar Kabupaten Malang kedepan menjadi lebih baik dan lebih maju daripada sekarang. Oleh karena itu dibutuhkan sosok pemimpin yang cerdas, sholeh, peduli dan anti korupsi. Pengajian Muslimat NU yang diadakan di kecamatan Gondanglegi tersebut adalah pengajian rutin mingguan yang dihadiri H. Imam Zuhdi dan sampai saat ini sudah sampai pada 30 PAC Muslimat NU Kabupaten Malang. Sebuah niat yang baik, di ikhtiarkan dengan cara – cara yang baik, akan menghasilkan sesuatu yang baik

Hadiri Sertijab Komandan wing 2 Lanud Abdurahman Saleh

Pada tanggal 27 maret 2010 kemarin, Imam Zuhdi diundang untuk menghadiri serah terrima jabatan (sertijab) Komandan Wing 2 Lanud Abdurahman Saleh dari Kol. PBN Ismet Ismaya S. kepada Kol PBN Eko Dono Indarto, SIP di Lanud Abdurahman Saleh singosari malang. Acara yang dilaksanakan pagi hari tersebut juga dihadiri oleh wakil bupati malang rendra kresna dan beberapa pejabat pemerintahan kabupaten malang. Pada kesempatan tersebut imam zuhdi juga memberikan ucapan selamat kepada komandan wing 2 lanud abdurahman saleh dan berharap lanud abdurahman saleh kedepan bisa menjadi bandara yang semakin baik dan maju sehingga akses transportasi udara ke malang raya bisa menjadi lebih baik

Imam Zuhdi hadiri acara KSN

Kepedulian Imam Zuhdi kepada dunia olahraga memang sangat besar. Hal tersebut terbukti dengan antusiasme beliau menyambut acara Kongres Sepakbola Nasional (KSN) yang dilaksanakan di Malang pada tanggal 30-31 Maret 2010 tersebut. Acara yang dihadiri langsung oleh Presiden RI tersebut adalah acara yang memang digagas untuk membicarakan mengenai persepakbolaan di Indonesia. Harapannya hasil dari Kongres Sepakbola Nasional tersebut bisa menjadi rekomendasi yang bagus bagi kemajuan sepakbola di Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut Imam Zuhdi juga menghadiri acara Welcome Party di Agrowisata Batu dalam rangka kehadiran Presiden RI di Malang. Turut hadir dalam acara tersebut jajaran Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, Agum Gumelar selaku Ketua KSN, para gubernur dan walikota/bupati se-Indonesia. Esok harinya, pembukaan acara KSN dilaksanakan di GOR Ken Arok Malang pada pagi hari dan dilanjutkan dengan nonton bareng pertandingan Arema vs Persitara di Stadion Kanjuruhan Malang yang juga disaksikan langsung oleh Presiden beserta Ibu Negara. Acara KSN sendiri dilaksanakan di hotel santika malang selama 2 hari. Tampak juga di semua tempat yang dibuat acara KSN, turut terpasang spanduk-spanduk ucapan selamat datang kepada Presiden RI dan ucapan selamat dan sukses acara KSN oleh Imam Zuhdi selaku Ketua KONI Kabupaten Malang.

Rekom PD Bisa Bergeser, Tunggu Hasil Survei Terakhir


Adanya indikasi kesalahan prosedur pada waktu pengambilan keputusan terkait rekomendasi calon bupati/wakil bupati untuk Kabupaten Malang membuat rekom bisa saja berubah atau ditinjau kembali. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum Partai Demokrat Hadi Utomo waktu ditemui oleh Imam Zuhdi di Jakarta beberapa hari yang lalu. Imam Zuhdi mengaku bahwa tidak semua CV calon yang mendaftar di Partai Demokrat Kabupaten Malang sampai ke meja ketua umum. “CV saya termasuk salah satu yang tidak sampai ke tangan ketua umum, sehingga pada waktu bertemu ketum, beliau minta CV saya lagi” katanya kemarin. hal tersebut lantas membuat DPP Partai Demokrat lebih hati-hati dalam memutuskan rekomendasi calon bupati/wakil bupati Malang.
Ketika di konfirmasi kemarin, Imam Zuhdi menyampaikan bahwa DPP akan melihat hasil survei terakhir dulu sebelum memutuskan siapa yang benar-benar akan direkom oleh Demokrat. “jadi, kira-kira rekom Demokrat masih bisa ditinjau kembali tunggu hasil survei” katanya. Dia juga diplomatis ketika ditanya mengenai peluangnya untuk di rekom, “sementara ini hasil survei saya cukup lumayan dan semoga ini pertanda yang baik” kata Imam Zuhdi yang mengaku masih terus melakukan sosialisasi hingga saat ini. Salah satu sumber dari Golkar juga mengatakan bahwa Rendra juga akan melihat hasil survey yang terakhir yang dilakukan dalam minggu-minggu ini sebelum memutuskan siapa calon wakil bupati yang layak digandengnya nanti.

Calon terpopuler Versi Facebookers Kabupaten Malang

Selama ini tidak banyak yang tahu bahwa ternyata pengguna internet di Kabupaten Malang cukup lumayan banyak. Pengguna internet itu terutama di dominasi oleh para anak usia SMA, mahasiswa dan kalangan akademisi atau birokrasi. Dari hasil polling online yang dilakukan oleh PiPa Institute terhadap 2495 orang pemilik akun facebook di Kabupaten Malang dengan cara menyebar polling lewat facebook dan email ternyata mendapat temuan hasil berikut. Popularitas untuk calon bupati masih dipegang oleh Rendra Kresna dengan prosentase 39,24%. disusul oleh Geng Wahyudi dan Tyas Sujud masing-masing dengan 24,72% dan 19,98%. Bambang Dh Suyono dengan 14,34%. sedangkan untuk calon wakil bupati peringkat teratas diduduki oleh Imam Zuhdi dengan 37,12%. diikuti oleh Tyas Sujud dengan 29,87% dan calon dari PKB yaitu Sanusi serta Abdurahman masing-masing 17,16% dan 15,70%.
Menurut kreator survei yaitu Andre mengatakan bahwa memang prsentase pengguna internet di kabupaten malang diperkirakan sekitar 10 - 15% dari seluruh jumlah pemilih, para pengguna internet tersebut didominasi oleh para pemilih pemula, kalangan akademisi dan birokrasi. “peran tehnologi informasi memang sangat penting untuk menunjang popularitas, karena para calon harus merambah ke semua segmen pemilih” katanya. Menurutnya walaupun polling ini memang tidak mewakili representasi penduduk di Kabupaten Malang seperti metode survei lainnya, akan tetapi para calon juga harus tampil lewat media internet juga seperti facebook dan website karena pengguna internet di Kabupaten Malang juga lumayan banyak terutama pemilih pemula.